Kadiv. Pemasyarakatan Buka Kegiatan Pelatihan Bimbingan Kemandirian Klien Pemasyarakatan Bapas Kelas I Palembang

IMG 20181115 WA0018

Palembang_Humas. Kamis (15/11), Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Giri Purbadi, mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Sudirman D. Hury, membuka kegiatan Bimbingan Kemandirian Klien Pemasyarakatan Tahun 2018 di Balai Pemasyarakatan Kelas I Palembang. Kegiatan tersebut berupa Pelatihan Sablon yang diikuti oleh 25 (dua puluh lima) orang Klien Pemasyarakatan yang berlangsung selama 1 (satu) hari. Giri hadir didampingi oleh Kasubbid. Kamkeswatlolabasran, Yunus M. Simangunsong, dan jajarannya.

Kepala Seksi Bimbingan Klien Dewasa Bapas Kelas I Palembang, Meiza Volta, menyampaikan dalam laporannya bahwa Latar belakang penyelenggaraan kegiatan ini adalah untuk menjalankan salah satu peran strategis Sistem Pemasyarakatan. Yakni mengembalikan seorang Klien Pemasyarakatan menjadi manusia seutuhnya dan tidak mengulangi lagi perbuatan pelanggaran hukum yang pernah dilakukannya. Dalam prosesnya, pembimbingan dimaksudkan untuk pemulihan hidup, kehidupan, dan penghidupan individu dan masyarakat.

"Ini merupakan salah satu upaya Bapas Kelas I Palembang untuk menjadi Candradimuka dalam pelaksanaan bimbingan terhadap Klien Pemasyarakatan. Dengan adanya bimbingan kemandirian ini, diharapkan Klien Pemasyarakatan dapat berkembang menjadi manusia produktif, menjadi manusia seutuhnya dan bermanfaat bagi dirinya sendiri, keluarga dan masyarakat", ungkap Kepala Bapas Kelas I Palembang, Mokhamad Khaeron.

Sementara itu, Kadiv. Pemasyarakatan dalam sambutanya menyatakan sangat mendukung kegiatan bimbingan kemandirian bagi Klien Pemasyarakatan. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengembangkan diri mereka, menjadikan lebih produktif, disiplin, dan bermanfaat untuk dirinya sendiri, keluarga dan masyarakat. Program ini juga dapat mendukung program unggulan Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan (UPT), yakni One Prison One Product. (Rilis/Foto/Editor : Tim Humas/Kasubag PPHTI, Dedy Zulian)

IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013IMG 20181115 WA0013


Cetak   E-mail