Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Sumsel Kembangkan Kompetensi SDM

WhatsApp Image 2023 11 28 at 06.50.10 1c0588b7

Palembang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sumatera Selatan mengembangkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) dengan berbagai pelatihan.

"Sepanjang 2023 ini telah dilakukan pelatihan manajerial/kepemimpinan kepada 197 pegawai, serta pelatihan teknis dan pelatihan fungsional kepada 2.023 orang pegawai," kata Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya di Palembang, Senin.

Dia menjelaskan, pihaknya terus mengupayakan pegawai di satuan kerja yang tersebar di 17 kabupaten/kota mengikuti pelatihan-pelatihan yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM.

Pelatihan tersebut menjadi bukti bahwa Kanwil Kemenkumham Sumsel berkomitmen penuh dalam meningkatkan kompetensi sumber daya manusia, katanya.

Pengembangan kompetensi SDM yang telah dilakukan sepanjang tahun ini, mendapat apresiasi dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM.

"Alhamdulillah tahun ini kami memperoleh penghargaan sebagai unit kerja Kantor Wilayah dengan nilai respon tercepat atas tindak lanjut rekomendasi penilaian kompetensi dengan nilai 98.33," ujarnya.

Penghargaan tersebut diberikan setelah tim pusat melakukan penilaian sukses menyelenggarakan penilaian kompetensi seluruh pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel pada tahun ini.

Sumber daya manusia merupakan salah satu tumpuan penggerak suatu organisasi, maju mundurnya suatu organisasi bertumpu pada bagaimana pengembangan dan pengelolaan SDM yang ada.

"Jika pengembangan SDM tidak menjadi prioritas maka bangsa ini akan mengalami kemunduran, hal ini akan menjadi ancaman serius dalam Pembangunan bangsa ini," ujar Ilham.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   +62896-4854-7707
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kemenkumhamsumsel@gmail.com

 

facebook kanwil kemenkumham sumsel   twitter kanwil kemenkumham sumsel   instagram kanwil kemenkumham sumsel   linked in kemenkumham   Youtube Kanwil Kemenkumham Sumsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   089648547707
PikPng.com email png 581646   kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamsumsel@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI