Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96


sumpah pemuda kumham sumsel 2 

Palembang- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024, Senin (28/10).

Upacara yang mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya” ini dilaksanakan di Lapangan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Palembang yang diikuti oleh jajaran pegawai di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel yang serentak mengenakan pakaian KORPRI.

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr Ilham Djaya bertindak sebagai Inspektur Upacara membacakan Sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Ario Bimo Nandito Ariotedjo, menyebutkan tentang makna penting dari Sumpah Pemuda bagi generasi masa kini.

“Sumpah Pemuda merupakan tonggak sejarah yang mengingatkan kita pada pentingnya persatuan dan sinergi dalam memajukan bangsa di tengah kemajemukan bangsa Indonesia. Peristiwa Sumpah Pemuda tahun 1928 dimana para pemuda Indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat untuk bersatu di tengah kenyataan keragaman untuk menghadirkan negara Indonesia. Jadikan momen ini sebagai pemantik semangat untuk mewujudkan target-target pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target Pembangunan jangka panjang 2045, yaitu terwujudnya Indonesia Emas yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi, serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat,” tutur Ilham.

sumpah pemuda kumham sumsel 3

Pada momentum peringatan hari sumpah pemuda ini, Ilham Djaya mengajak jajarannya melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan innovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan.
"Marilah kita bersama membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk berpartipasi dalam seluruh dimensi pembangunan Indonesia sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing," tutup Ilham.

Rangkaian upacara berlangsung dengan khidmat, dimulai dari pengibaran bendera Merah Putih serta disertai dengan diperdengarkannya lagu-lagu nasional. Momen pengibaran bendera dilanjutkan dengan dengan pembacaan teks Undang-Undang Dasar Tahun 1945 dan teks Sumpah Pemuda. Upacara diakhiri dengan pembacaan doa, memohon agar semangat persatuan dan pengabdian terus menyala dalam setiap langkah jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel. Turut hadir mengikuti Upacara Kepala Divisi Administrasi; Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Keimigrasian; Sigit Setiawan, Kepala Divisi Pemasyarakatan; Mulyadi dan pejabat struktural Ka UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel. Serta perwakilan pegawai dari LPP Palembang, LPKA Kelas I Palembang, Bapas Kelas I Palembang, Rutan Kelas I Palembang, Lapas Kelas I Palembang, Rupbasan Kelas I Palembang dan Lapas Narkotika Kelas IIB Banyuasin.

sumpah pemuda kumham sumsel 1

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   +62896-4854-7707
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kemenkumhamsumsel@gmail.com

 

facebook kanwil kemenkumham sumsel   twitter kanwil kemenkumham sumsel   instagram kanwil kemenkumham sumsel   linked in kemenkumham   Youtube Kanwil Kemenkumham Sumsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   089648547707
PikPng.com email png 581646   kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamsumsel@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI