Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Kukuhkan Guru Kekayaan Intelektual

WhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PM

Palembang. Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Harun Sulianto mengatakan bahwa sebanyak 10 (sepuluh) pegawai di Kanwil Kemenkumham Sumsel pada hari ini dikukuhkan sebagai Guru Kekayaan Intelektual (RuKI) Mengajar, Selasa (2/8).

Ke sepuluh RuKI Kanwil Kemenkumham Sumsel tersebut tergabung dalam 346 Guru KI (RuKi) Mengajar secara nasional yang dikukuhkan secara serentak oleh Wakil Menteri Hukum dan HAM Prof. Eddy OS. Hiariej secara hybrid. Pengukuhan tersebut dirangkaikan dengan agenda pembukaan rapat kerja teknis Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) bertempat di Grand Ballroom Hotel Shangri La Jakarta.

Menurut Harun, RuKI akan berperan dalam menyukseskan salah satu program unggulan Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) yaitu DJKI Mengajar.

“RuKI akan bertugas sebagai tenaga pengajar DJKI Mengajar 2022, proses rekrutmen RuKI telah berjalan sejak 26 Maret 2022 lalu, dan hari ini mereka dikukuhkan”, ungkapnya

Sebagaimana disampaikan Plt. Dirjen Kekayaan Intelektual, Razilu, bahwa dengan pengukuhan RuKI ini menjadi gambaran atas komitmen DJKI dalam mensukseskan Program Unggulan DJKI 2022 yang pada akhirnya berdampak pada keberhasilan Kemenkumham untuk ikut serta dalam mewujudkan KI sebagai poros pemulihan ekonomi nasional di era digital economy sebagai cita-cita kita bersama.

“Tahun ini RuKi akan diterjunkan ke 170 sekolah agar siswa-siswi mendapatkan Pendidikan KI sejak dini”, ungkap saat pembukaan rapat kerja teknis penguatan kinerja DJKI, Selasa (2/8).

Sementara, Wamenkumham Prof. Eddy OS. Hiariej pada kesempatan yang sama mengapresiasi atas keberhasilan Plt. Dirjen KI dan jajarannya dalam merealisasikan program unggulan DJKI. Menurutnya keberhasilan ini buah hasil kerja kolektif dan kolaboratif seluruh jajaran DJKI dengan dukungan seluruh Kanwil di Indonesia.

“Saya mendorong program unggulan DJKI agar terus ditingkatkan, penguatan agen diseminasi KI melalui kegiatan DJKI mengajar ini untuk membangun awareness masyarakat atas urgensi perlindungan KI, yang mana selaras dengan visi Kemenkumham memberikan kepastian hukum kepada masyarakat”, ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut Wamenkumham didampingi Plt. Dirjen KI, dan Deputi Fasilitasi Riset dan Inovasi, BRIN, Agus Haryono melakukan Grand Launching IP Marketplace. Keberadaan wadah/platform kekayaan intelektual dalam hal komersialisasi KI sangat dibutuhkan.

“Diharapkan Platform IP marketplace Kekayaan intelektual (marketplace.dgip.go.id) dpt menjawab kebutuhan baik para pelaku usaha maupun investor dalam negeri maupun luar negeri”, harap Wamenkumham Prof. Eddy OS. Hiariej.

Adapun pegawai di lingkungan Kemenkumham Sumsel dikukuhkan menjadi Guru Kekayaan Intelektual (RuKI) adalah Hanggi Dyah Arini, Fitri Asnita, Rinaldi wijaya, Anggie Purnasari Corrie, Selvintrin, Nursyiah, Rizky Kurniawan, Evien Elmer, Asnedi, Dian Merdiansyah.

Para RuKI akan bertugas menjadi tenaga pengajar yang akan mensosialisasikan tentang kekayaan intelektual kepada para pelajar di beberapa sekolah di Sumatera Selatan. Sekolah tersebut antara lain SMPN 3 Kayu Agung, SMPN 21 Palembang, MIN 1 Palembang, SDN 12 Kayu agung, dan SMPN 20 Palembang

Turut hadir pada kegiatan tersebut Kadiv Administrasi Idris, Kadiv Pemasyarakatan Bambang Haryanto, para pejabat Administrasi, serta jajaran Sub Bidang Kekayaan Intelektual Kanwil Kemenkumham Sumsel.(MY)

WhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PMWhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PMWhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PMWhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PMWhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PMWhatsApp Image 2022 08 02 at 5.07.18 PM

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   +62896-4854-7707
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kemenkumhamsumsel@gmail.com

 

facebook kanwil kemenkumham sumsel   twitter kanwil kemenkumham sumsel   instagram kanwil kemenkumham sumsel   linked in kemenkumham   Youtube Kanwil Kemenkumham Sumsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   089648547707
PikPng.com email png 581646   kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamsumsel@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI