Sukseskan Pelaksanaan SKD CPNS 2021, Pesan Pembina Apel pada Apel Pagi Virtual

Apel 3

HUMAS, Palembang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan kembali menggelar Apel Pagi Virtual, Kamis (7/10). Apel Pagi Virtual ini rutin digelar setiap hari yang diikuti oleh seluruh pegawai, baik yang Work from Home (WFH) maupun Work from Office (WFO).

Adapun petugas apel pada pagi ini yaitu Divisi Keimigrasian. Bertindak sebagai Pembina yaitu Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Syafrizal N. Dalam amanatnya Syafrizal berpesan agar seluruh pegawai Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Selatan selalu menjaga kesehatan serta senantiasa  menerapkan protokol kesehatan yang ketat. “Meskipun covid-19 sudah mereda, tapi tetap jaga prokes serta imunitas kita. Marilah tetap jaga diri kita sampai pandemi ini benar-benar berakhir,” ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Syafrizal juga mengingatkan kepada seluruh pegawai yang ditunjuk sebagai Panitia Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2021 untuk mempersiapkan segala sesuatunya dengan maksimal. “Ini merupakan kegiatan yang berat dan panjang. Panitia harus bekerja dengan keras dan fokus dalam melaksanakan tugasnya masing-masing. Marilah kita sukseskan pelaksanaan kegiatan ini,” pesan Syafrizal.

Menutup amanatnya, Syafrizal mengajak seluruh pegawai agar bersama-sama bekerja secara maksimal guna memenuhi target kinerja yang telah disusun serta memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. “Ini sudah memasuki akhir tahun, lakukan percepatan kinerja agar semua kegiatan dapat terlaksana,” tutupnya. (Humas Kanwil Sumsel)

Apel 3

Apel 3

 

 


Cetak   E-mail