Siapkan Satker WBK, kadiv Adminstrasi kunjungi Bapas Lahat

bp 5 

HUMAS, Palembang – Tidak hanya Satuan Kerja yang diusulkan meraih predikat WBK/WBBM di Tahun 2020 yang di berikan penguatan, Rifqi Adrian Kriswanto Selaku Kepala Divisi Administrasi pun turut berikan motivasi serta Penguatan kepada Satuan Kerja yang belum bisa diusulkan berpredikat WBK/WBBM di Tahun 2020,dalam kunjungan kerja Rifqi menyempatkan diri berkunjung ke Balai Pemasyarakatan Kelas II Lahat. Jumat (09/10) 

Setibanya di Bapas Kelas II Lahat yang disambut baik oleh KaBapas Perimansyah, Kadivmin beserta rombongan langsung melakukan peninjauan sarana prasarana dan fasilitas layanan yang ada di Bapas  Lahat. Kadivmin juga meninjau fasilitas pendukung yang dapat menunjang Bapas Lahat untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). 

Rifqi juga menjagak seluruh pegawai pada Bapas Lahat agar bisa bekerja dengan lebih profesional, tingkatkan semangat dalam bekerja agar bisa berprestasi sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Menurut Rifqi, predikat WBK/WBBM yang sedang digadang-gadang saat ini bukanlah kompetisi, melainkan kewajiban. Oleh karena itu, ia harus mendorong seluruh satker di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel untuk mewujudkan Pembangunan Zona Integritas WBK/WBBM termasuk di Bapas Lahat. (Rilis/Foto/Editor: Maya/Kasubag Humas Hamsir)

bp 1bp 1bp 1bp 1


Cetak   E-mail