Kunjungi Lapas Lahat, Kadivmin: WBK/WBBM Bukan Kompetisi, Tapi Kewajiban

WhatsApp Image 2020 10 09 at 07.36.45

HUMAS, Palembang – Sebagai bentuk penguatan dan monitoring satuan kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan khususnya yang sedang diusulkan untuk meraih predikat WBK/WBBM pada tahun 2020, Kepala Divisi Administrasi (Rifqi Adrian Kriswanto) melakukan kunjungan kerja ke beberapa Unit Pelaksana Teknis (UPT). Kali ini UPT yang dikunjungi yaitu Lapas Kelas IIA Lahat, Rabu (7/10).

Setibanya di Lapas Kelas IIA Lahat yang disambut baik oleh Kalapas Maliki, Kadivmin beserta rombongan langsung melakukan peninjauan sarana prasarana dan fasilitas layanan yang ada di Lapas Lahat, seperti ruang pendaftaran dan ruang kunjungan. Kadivmin juga meninjau fasilitas pendukung yang dapat menunjang Lapas Lahat untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Menurut Rifqi, predikat WBK/WBBM yang sedang digadang-gadang saat ini bukanlah kompetisi, melainkan kewajiban. Oleh karena itu, ia harus mendorong seluruh satker di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel untuk mewujudkan Pembangunan Zona Integritas WBK/WBBM termasuk di Lapas Lahat. (Rilis/Foto/Editor: Rido/Kasubag Humas Hamsir)

WhatsApp Image 2020 10 09 at 07.36.45

WhatsApp Image 2020 10 09 at 07.36.45


Cetak   E-mail