Kadiv Administrasi Optimis Kantor Imigrasi Muara Enim Bisa Raih Predikat WBBM

IMG 20201008 WA0010

HUMAS, Palembang - Rabu (7/10), Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim menerima kunjungan dari Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan (Rifqi Adrian Kriswanto). Kunjungan kerja ini dilaksanakan dalam rangka monitoring dan evaluasi progres Pembangunan Zona Integritas menuju WBBM pada Kantor Imigrasi Muara Enim.

Kedatangan Kadivmin dan rombongan disambut oleh Kepala Seksi Inteldakim (Machmudi). Kepada jajaran pegawai Kanim Muara Enim, Rifqi berpesan agar prestasi yang telah diraih dapat terus dipertahankan dan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Saat ini, Kanim Muara Enim telah meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan sedang dalam kontestasi untuk meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Selain memberikan motivasi kepada jajaran pegawai, Kadivmin juga ingin memastikan kesiapan Kantor Imigrasi Muara Enim pada tahap penilaian satuan kerja menuju WBK/WBBM yang akan segara dilakukan oleh Tim Penilai Nasional (TPN) Pembangunan ZI daari Kemen PAN-RB.

Kadivmin menilai bahwa sejauh ini sudah banyak sekali perubahan di Kantor Imigrasi Muara Enim termasuk dalam pengembangan inovasinya demi menunjang peningkatan kualitas pelayanan yang berorientasi pada kepuasan masyarakat. “Saya optimis Kanim Kelas II Non TPI Muara Enim bisa meraih predikat WBBM,” pungkasnya. (Rilis/Foto/Editor: Rido/Humas Kanim ME)

WhatsApp Image 2020 10 09 at 06.00.08

WhatsApp Image 2020 10 09 at 06.00.08

WhatsApp Image 2020 10 09 at 06.00.08

WhatsApp Image 2020 10 09 at 06.00.08


Cetak   E-mail