Kakanwil Berikan Penguatan Mengenai Integritas Kerja Di Rutan Kelas IIB Prabumulih, Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim dan Lapas Kelas IIB Muara Enim

pr6

Palembang_Humas - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan (Ajub Suratman) didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Giri Purbadi) kembali melakukan kunjungan kerja dalam rangka memberikan penguatan sekaligus sinergitas ke seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Sumatera Selatan. Rabu (25/9). Kali ini dalam lawatannya  Kakanwil mengunjungi Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Prabumulih, Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Muara Enim.

Kedatangan Kakanwil dan jajaran disambut baik oleh Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Prabumulih  (Reza Meidiansyah Purnama). Dalam kunjungannya tersebut, Kakanwil menyempatkan untuk berkeliling Rutan, melihat kelengkapan sarana dan prasarana yang terdapat Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Prabumulih.

Setelah berkeliling, Kakanwil melakukan pengarahan kepada seluruh pegawai dan warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Prabumulih, Dalam pengarahannya, Kakanwil menyampaikan motivasi dan semangat akan pentingnya integritas dalam bekerja. Dia menyampaikan gambaran tentang kunci sukses mencapai keberhasilan, yaitu ikhlas dalam bekerja agar bernilai ibadah. “Dimanapun, kapanpun, dan dengan siapapun kita bekerja, selalu utamakan ikhlas dan senyum agar bernilai ibadah dan disukai oleh semua orang,” ujar Kakanwil.

Selain itu, Kakanwil juga menghibur para audiensi yang hadir dengan menyampaikan beberapa video motivasi singkat mengenai semangat, ikhlas, hingga tentang maut yang bisa datang kapanpun.

Selanjutnya, Kakanwil beserta jajaran melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Muara Enim. Sesampainya di Kabupaten Muara Enim, Kakanwil Singgah ke Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim. Kedatangan Kakanwil disambut oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim (Telmaizul Syatri) beserta para pegawai Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim.

Disana Kakanwil diajak berkeliling oleh Kakanim untuk melihat sarana dan prasarana yang terdapat di Kanim Kelas II Muara Enim, diantaranya ruang pelayanan, tempat pelayanan passport khusus disabilitas, ruang menyusui serta tempat bermain bagi anak anak.

Setelah lawatannya ke Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim, Kakanwil beserta Jajarannya bertolak ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Muara Enim. Didampingi oleh Kepala Lapas Kelas IIB Muara Enim (Hidayat), Kakanwil meninjau beberapa titik lokasi di Lapas Kelas IIB Muara Enim seperti sarana Ibadah, Ruang Kunjungan, dan sistem keamanan di Pintu Utama.

Usai meninjau beberapa titik lokasi Lapas Kelas IIB Muara Enim, Kakanwil kemudian shalat berjamaah Bersama petugas Lapas Kelas IIB Muara Enim dan WBP. Usai Shalat Kakanwil memberikan Motivasi dihadapan para petugas Lapas dan sekitar 50 WBP di dalam Masjid Lapas Kelas IIB Muara Enim. (Rilis/Foto/Editor : Krisna/Kasubag HRBTI, Hamsir)

---------------------------------------------------------------------------------

Dokumentasi Kunjungan ke (Rutan) Kelas IIB Prabumulih

pr1

pr1

pr1

pr1

pr1

Dokumentasi Kunjungan ke Kantor Imigrasi Kelas II Muara Enim

kn6

kn6

kn6

kn6

kn6

kn6

Dokumentasi Kunjungan ke (Lapas) Kelas IIB Muara Enim

lpm5

lpm5

lpm5

lpm5

lpm5


Cetak   E-mail