Upacara Hari Kesadaran Nasional: Kadiv Administrasi Ingatkan Tentang Disiplin Pegawai

 7

Palembang_Humas. Dalam rangka meningkatkan disiplin dan integritas pegawai, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan rutin menggelar Upacara Hari Kesadaran Nasional di setiap tanggal 17 Bulan Berjalan di halaman utama Kantor Wilayah, Selasa (17/9).

Bertindak selaku Inspektur, Indra Gunawan Begab selaku Kepala Divisi Administrasi memimpin jalannya upacara. Diikuti oleh Para Kepala Divisi, Pejabat Struktural dan Administrator, Para JFU dan JFT, serta siswa-siswi magang di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Indra dalam amanatnya menyampaikan permintaan maaf karena Ajub Suratman, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel tidak hadir berkenaan dengan menghadiri upacara di Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang. Selain itu juga Ajub berpesan melalui Indra agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya di lingkungan Kemenkumham, dapat meningkatkan terus semangat dan pengabdian untuk bekerja secara profesional dalam memberikan kontribusi terbaik bagi seluruh masyarakat.

Lebih lanjut, Indra juga mengucapkan selamat atas kinerja yang diperoleh oleh Sub Bidang Penyuluhan Hukum, Bantuan Hukum, dan JDIH dibawah naungan Vonny Destika Sari karena berhasil memeroleh penghargaan Jaringa Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) Terbaik II dalam kategori Kanwil Kemenkumham.

Hari Kesadaran Nasional memiliki makna penting. Menutup amanatnya, Indra menyampaikan pesan kepada seluruh jajarannya. “Melalui Upacara Hari Kesadaran Nasional ini, kita semua bisa memantapkan kualitas pengabdian serta meningkatkan kecintaan kepada bangsa dan negara. Juga bisa mewujudkan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab secara benar dan disiplin. Jangan sampai ada pegawai kita yang tidak disiplin dengan mangkir kerja ataupun alasan tidak penting lainnya,” tutup Indra.

Dalam gelaran Upacara Hari Kesadaran Nasional ini, seluruh pegawai Kanwil Kemenkumham Sumsel mengenakan pakaian Batik Korpri sebagai wujud persatuan Korps Pegawai se-Indonesia. Divisi Administrasi yang menjadi petugas upacara pun tampil rapi dan disiplin. (Rilis/Editor: Willi/Kasubag Humas, Hamsir).

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34'

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34

WhatsApp Image 2019 09 17 at 09.59.34


Cetak   E-mail