Monthly Internal Briefing: Kanwil Kemenkumham Sumsel Siap Raih NIlai Tertinggi Pada Target Kinerja 2019

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.501

Palembang_Humas. Salah satu program unggulan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Selatan yang tidak dimiliki oleh Kanwil lain adalah Monthly Internal Briefing. Kegiatan ini merupakan suatu wadah diskusi setiap bulan dalam rangka menyampaikan informasi dan ide demi meningkatkan kinerja para pagawai. Bertempat di Aula Kantor Wilayah, Jumat (13/9) Monthly Internal Briefingpun digelar. Diikuti oleh Para Kepala Divisi, Pejabat Struktural dan Administrator, serta JFT dan JFU lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Pada gelaran Monthly Internal Briefing kali ini, dibahas mengenai kesiapan Kanwil Kemenkumham Sumsel dalam mengahadapi Target Kinerja B09. Selain itu juga dibahas mengenai laporan penyerapan anggaran di tiap unit Satuan Kerja apakah sudah mencapai batasan yang ditentukan atau belum. Dimoderatori oleh Kepala Divisi Administrasi Indra Gunawan Begab, kegiatan pun dimulai dengan tertib dan berjalan dua arah.

Saat membuka kegiatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Ajub Suratman, memberikan motivasi pada jajarannya. Ia menyampaikan gambaran tentang kunci sukses mencapai keberhasilan, yaitu ikhlas dalam bekerja agar bernilai ibadah. Selain itu, Ajub juga menghibur para audiensi yang hadir dengan menyampaikan beberapa video motivasi singkat mengenai semangat, ikhlas, hingga tentang maut yang bisa datang kapanpun. “Dimanapun, kapanpun, dan dengan siapapun kita bekerja, selalu utamakan ikhlas dan senyum agar bernilai ibadah dan disukai oleh semua orang,” ujar Ajub dam sambutannya.

Rangkaian Monthly Internal Briefing pun dilanjutkan dengan penyampaian target kinerja sekaligus evaluasi B06 oleh tiap divisi. Disampaikan oleh Indra Gunawan selaku Kepala Divisi Administrasi yang mewakili seluruh divisi bahwa seluruh target kinerja Kanwil Kemenkumham Sumsel sudah memuaskan. “Kanwi kita ini memiliki 27 Target Kinerja, yang mana semuanya sudah berwarna hijau semua dan mencapai nilai 100. Hanya satu satuan kerja yang mendapat nilai 95. Selain itu juga mengenai penyerapan anggaran sejauh ini sudah menyentuh angkat 77,33%. Kedepannya semoga kita bisa meningkatkan kinerja agar Target Kinerja B09 hingga B12 semuanya mencapai nilai 100,” ungkap Indra. (Rilis/Foto/Editor: Willi/Rido/Kasubah Humas, Hamsir)

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49

WhatsApp Image 2019 09 13 at 16.20.49


Cetak   E-mail