Kadivpas Kunjungi Lapas Muara Enim Untuk Beri Penguatan Pada Seluruh Petugas Pemasyarakatan

IMG 20190104 WA0044

Palembang_Humas - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Giri Purbadi, memberikan pengarahan kepada seluruh pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Muara Enim, Jumat (4/1). Pengarahan tersebut berupa sosialisasi target kinerja Divisi Pemasyarakatan tahun 2019 sekaligus mendorong dan memberikan penguatan mengenai program "one prison, one product".

Selain membahas tentang Target Kinerja 2019, Giri juga membahas dan menyinggung beberapa permasalahan Pemasyarakatan yang cukup menghebohkan dan menjadi sorotan nasional, salah satunya yaitu terkait kasus-kasua narkoba. Banyak sekali terjadi kasus keterlibatan petugas Pemasyarakatan yang menjadi kurir, backing dan pengguna narkoba. Sehingga ini harus dijadikan bahan evaluasi dan diperlukan action untuk melakukan pencegahan terjadinya kasus-kasus tersebut.

Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel telah melakukan action plan Tertib Pemasyarakatan untuk melakukan pencegahan dan mengantisipasi terhadap terjadinya penyimpangan-penyimpangan dan gangguan keamanan dan ketertiban yang bisa merusak citra Pemasyarakatan di Sumatera Selatan. Gebrakan ini diinisiasi dan dicanangkan oleh Bapak Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Sudirman D. Hury, melalui pelaksanaan Apel Tertib Pemasyarakatan dengan sandi "Musi Bergerak" yang dilakukan secara serentak di seluruh UPT Pemasyarakatan se-Sumatera Selatan pada tanggal 17 Desember 2018 yang lalu.

Dengan mengoptimalkan dan penguatan tugas dan fungsi Satgas P2U, Satgas P4GN, Satgas Saber Pungli, Satgas Was Internal, dan Satgas Kamtib yang ada diharapkan bisa meminimalisir dan mengantisipasi terjadinya penyimpangan serta gangguan kamtib pada seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di seluruh Sumatera Selatan.

Pada kesempatan tersebut, Giri juga menyampaikan bahwa petugas Pemasyarakatan harus terus meningkatkan kompetensi diri, meningkatkan profesionalisme, memiliki integritas dan komitmen moral yang tinggi dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 agar tidak tergilas oleh zaman.

Usai memberikan arahan, Giri meninjau langsung kondisi lingkungan dan kegiatan kerja di dalam Lapas. Didampingi oleh Kalapas Muara Enim, Hidayat. Ia melihat bagaimana pengembangan produk Peci Batik yang nantinya akan diupayakan menjadi produk unggulan di Lapas Muara Enim. (Rilis/Foto/Editor: Rido/Kasubag PPHTI Dedy Zulian)

IMG 20190104 WA0044

IMG 20190104 WA0044

IMG 20190104 WA0044

IMG 20190104 WA0044

IMG 20190104 WA0044


Cetak   E-mail