Perbaiki Citra dengan “KOMITMEN MORAL”

IMG 20180806 WA0037 1024x576

Palembang_News, Terkait dengan sedang terpuruknya citra Kementerian Hukum dan HAM RI di mata masyarakat saat ini, Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Sudirman D. Hury memberikan arahan kepada Kepala Lapas/Rutan se Kota Palembang agar berupaya untuk membangun citra positif di Jajaran Kemenkumham Sumsel, sehingga masyarakat bisa berfikir bahwa tidak semua berita mengenai hal-hal negatif yang terjadi di seluruh Lapas/Rutan di Indonesia itu adalah benar, Khususnya di Sumatera Selatan, Senin (6/8/18), bertempat di ruang kerja Sudirman.

Sudirman mengatakan, "Saat ini Lapas/Rutan dipandang sebelah mata, jika kita melakukan klarifikasi terhadap suatu berita negatif, justru masyarakat menjustifikasi bahwa klarifikasi yang kita lakukan itu merupakan suatu pembenaran dari keadaan tidak benar yang telah terjadi".

“Banyak hal-hal positif di Jajaran Lapas/Rutan di Sumsel yang tidak terekspose ke masyarakat, oleh sebab itu tingkatkan kerja sama/MoU yang sudah terjalin dengan masyarakat, LSM, instansi yang terkait, dan tingkatkan Program Kegiatan Kerja Warga Binaan yang ada, serta publikasikan kerja nyata kita melalui media”, ungkap Sudirman.

Tingkatkan keterampilan dan karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melalui program-program pembinaan, sehingga bisa mempersiapkan Narapidana menjadi manusia yang terampil dan mandiri serta menumbuhkan dan mengembangkan usahanya dalam rangka membangun prekonomian nasional, sebagaimana telah diatur dalam Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI No. 53 Tahun 2016 tentang Pengelolaan dan Pemanfaatan Hasil Kegiatan Industri di Lembaga Pemasyarakatan, yang ditetapkan pada tanggal 28 Desember 2016 dan diundangkan tanggal 29 Desember 2016.  

Pada pengarahan tersebut, hadir juga Inspektur Wilayah V dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Imam Jauhari dan Tim, yang sedang melakukan Monitoring Pelayanan Publik di beberapa UPT Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan. “Tujuan Monitoring ini adalah untuk mengecek langsung ke lapangan, apakah Lapas/Rutan dan Imigrasi, dalam menjalankan Tugas dan Fungsinya sudah sesuai dengan SOP (Standard Operating Procedure)”, Jelas Imam.  

Imam Jauhari menyampaikan, bahwa dalam waktu dekat akan ditempatkan Auditor pada beberapa Kantor Wilayah, yang bertujuan untuk melakukan pendampingan Tugas dan Fungsi di Lapas/Rutan dan Imigrasi dalam upaya meningkatkan pelayanan publik.

Perbaiki citra Lembaga Pemasyarakatan dengan Komitmen Moral, tanpa komitmen moral yang tinggi, berbagai upaya apapun yang kita lakukan untuk memperbaiki citra tersebut adalah merupakan suatu upaya yang sia-sia, tutup Sudirman. (Photo/Rilis/Editor: Team Humas/Kasubag PPHTI). 

 IMG 20180806 WA0034 1024x576

IMG 20180806 WA0035 1024x576

 IMG 20180806 WA0036 1024x576

IMG 20180806 WA0038 1024x768 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Cetak   E-mail