"Terus Tingkatkan Kinerja Kanwil Kemenkumham Sumsel", Himbau Kadiv Administrasi Waktu Pimpin Upacara Kesadaran Nasional

ks2

Palembang_News, Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan Edilauder Lbn Gaol menjadi Inspektur upacara pada peringatan Hari Kesadaran Nasional di halaman Kantor Wilayah, Selasa (17/7/2018).

Edilauder mengatakan, Hari Kesadaran Nasional setiap tanggal 17, wajib diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN).

Apalagi upacara ini adalah salah satu upaya peningkatan disiplin sebagai abdi negara dan abdi masyarakat. Dia memberikan apresiasi kepada peserta upacara yang telah mengikuti upacara ini dengan penuh hikmad dan ini merupakan inovasi dari pimpinan dalam menyelengarakan upacara setiap hari senin dan tanggal 17, Hari Kesadaran Nasional,  "satu-satu hanya Kanwil Kemenkumham Sumsel yang melaksanakan upacara ini", Kata Kadiv Administrasi.

Upacara Hari Kesadaran Nasional pada hari ini merupakan momentum yang baik, untuk melihat dan mengevaluasi hasil kegiatan dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, lanjutnya.

Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel mendapatkan juara terbaik ketiga dalam penyerapan anggaran, namun sebagaimana harapan pimpinan supaya Kanwil Kemenkumham Sumsel menjadi terbaik pertama, oleh karena itu agar kita  meningkatkan kinerja kita sebagai abdi negara demi mencapai cita-cita tersebut, tambah Edilauder.

Selain itu, Kadiv Administrasi menghimbau agar tim yang dibentuk seperti tim Saber Pungli dan tim WBK/WBBM dapat melaksanakan tugasnya dalam mewujudkan e-Goverment.

"Mudah-mudahan upacara ini dapat memberi manfaat kepada kita semua yang mengikutinya, untuk memperbaharui semangat, dedikasi, dan tanggung jawab sebagai ASN", pungkasnya. (Rilis/Foto/Editor : Nelly/Widodo/Kabag PP)

ks3

ks4

 k6


Cetak   E-mail