Kakanwil Buka Sosialisasi Layanan Kenotariatan

 1

Palembang_Humas, Sebanyak 40 orang Notaris perwakilan Kota Palembang dan 60 orang mahasiswa menjadi peserta dalam acara Sosialisasi Layanan Kenotariatan yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan bekerjasama dengan Direktorat Sub Bidang TI (Nanda Zanibua Harisma) dan Bidang Hukum Perdata Administrasi Hukum Umum (Tommy Triyudho) Kamis (03/05) pukul 09.00 wib di Ballroom Hotel Santika Palembang.

Menurut orang nomor satu di Kementerian Hukum dan HAM di Sumatera Selatan ini, bahwa sosialisasi ini diselenggarakan dengan tujuan. memberikan informasi secara luas kepada notaris tentang program peningkatan layanan dan profesionalitas khususnya berkenaan dengan pelayanan kenotariatan. Selain sebagai pejabat publik, notaris juga merupakan delegasi negara sebagai pelayan masyarakat yang memiliki peran penting dalam proses penegakan, perlindungan dan pemenuhan hak asasi manusia di Indonesia, sesuai amanat UU.No.2 Tahun 2014 Tentang jabatan Notaris.

Peningkatan kompetensi bagi notaris juga dianggap perlu dalam menghadapi perkembangan global, baik dari sisi profesionalitas maupun teknologi informasi. Seluruh pelayanan diharapkan mampu berjalan cepat, tepat dan akurat untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Dengan adanya inovasi yang dikembangkan oleh Kemenkumham RI, maka beberapa aplikasi penunjang ditujukan untuk mempercepat pelayanan, baik berkenaan dengan urusan Perseroan Terbatas, Pelayanan Kenotariatan, dan Pelayanan Administrasi Hukum Umum secara online. Para notaris dapat memanfaatkan fasilitas dan aplikasi tersebut untuk menunjang pelayanan dan meningkatkan profesionalitas sebagai seorang notaris.

“Berbagai tuntutan dalam mewujudkan kepuasan dalam menggunakan jasa notaris menjadi focus utama dalam sosialisasi ini. Dimana seorang notaris perlu memliki rasa pengabdian kepada masyarakat yang berlandaskan undang-undang tentang jabatan notaris, sehingga dapat memahami apa saja yang menjadi tugasnya sebagai notaris serta menjunjung tinggi nilai-nilai moral yang berlaku di masyarakat, dengan bersikap jujur dan tidak berpihak” Ungkap Sudirman.

Selain Kepala Kantor Wilayah kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kepala Divisi Keimigrasian dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM dan pejabat struktural Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan. (Rilis/Foto/Editor: Maya/ Dina/ Kasubag Humas)

IMG 20180503 101142 1024x576

IMG 20180503 101238 1024x576

IMG 20180503 094726 1024x576

IMG 20180503 101546 1024x576

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Cetak   E-mail