“NO Manual, Now SISUMAKER” Arahan Kakanwil Kumham Sumsel pada kegiatan Getok Tular

 sm1

Palembang_News, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan Sudirman D Hury berikan arahan pada kegiatan “Getok Tular” terkait dengan adanya pelaksanaan penerapan Sistem Informasi Surat Masuk dan Surat Keluar (SISUMAKER), bertempat di Aula lantai 3 Kantor Wilayah Kumham Sumsel, Selasa (6/2/2018).

“Pemanfaatan teknologi informasi sudah menjadi hal yang tidak bisa dipungkiri lagi, zaman menuntut kita untuk melakukan perubahan kearah lebih baik,  inilah salah satunya dari manual ke sistem digital”, kata Sudirman dalam sambutannya di hadapi para pimpinan tinggi, pejabat administrator, pejabat pengawas, JFT dan pelaksana.

Kakanwil menyampaikan bahwa dengan adanya sistem ini saya harapkan kepada seluruh pejabat di Kanwil Kumham Sumsel sudah dapat menerapkan hal ini sebagai wujud perkokoh e-Gov PASTI Good Govermance, tidak cuma pejabat tetapi para pelaksana untuk paham hal ini juga, pungkasnya.

Sebelumnya, dilakukan penyampaian SISUMAKER oleh Kasubag Wai dan TU Assetia dan pelaksana Jefriansyah terkait teknis pelaksanaannya. (Release/Dok/Editor : Nelly/Dina/Asnedi, Kasubbag PPHTI)

 sm2

s3

s4

s5

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Cetak   E-mail