Pelaksanaan SKB Ujian Praktek Pengelola TI

11

Palembang_News, Sebanyak sembilan orang sedang mengikuti ujian praktek Seleksi Kemampuan Bidang (SKB) pengelola Teknologi Informasi (TI) bagi kualifikasi sarjana. Kegiatan ini di laksanakan di lantai 3 Aula Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, Kamis (12/10/2017).

Sebelum peserta memulai ujian praktek, Kepala Divisi Administrasi (Kadiv Administrasi) Edilauder LBN Gaol selaku Ketua Panitia di dampingi Kepala Bagian Umum Sri Utami, Kepala Bagian Program dan Pelaporan Gunawan, Panitia Pusat DS Pabudi dan Badan Kepegawaian Negara Republik Indonesia Leo memberikan arahan kepada peserta, ia mengatakan bahwa terlihat sangat jelas sekali perempuan lebih banyak dari pada laki-laki yang mengikuti ujian ini. Ikuti ujian ini sesuai petunjuk dari panitia, “Saya sekali lagi menyampaikan selamat mengikuti ujian dan semoga mendapatkan hasil yang terbaik serta dapat mengikuti seleksi tahapan selanjutnya lagi”, ucap Kadiv Administrasi.

Selain itu, Kabag Umum membacakan tata tertib pelaksanaan ujian tersebut, ia menekankan agar peserta dilarang membawa sesuatu yang dapat menganggu ketenangan pelaksanaan ujian ini.

Tidak hanya itu,  peserta sebelum memasuki ruang ujian, Kadiv Administrasi membuka segel ruangan tersebut yang di saksikan oleh panitia pusat, panitia daerah dan BKN RI serta perwakilan dari peserta membuka soal yang tersegel disaksikan oleh panitia. (Release/Foto/Web/Editor: Nelly/Yoshar-Selamat/Dina/Asnedi)

13131313

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Cetak   E-mail