Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Perkuat Integritas Pegawai Melalui Sosialisasi Pembentukan Duta Integritas Pada Kanwil Kemenkumham Sumsel

WhatsApp Image 2023 10 12 at 14.34.33 

Palembang. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan menyelenggarakan Sosialisasi Keputusan Menteri Hukum dan HAM tentang pembangunan integritas, Kamis (12/10). Sosialisasi itu disampaikan langsung oleh Inspektur Wilayah V Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM,  Pria Wibawa, bertempat di Aula Musi Kanwil Sumsel.

 

Dalam arahannya Irwil menyampaikan, bahwa salah satu poin penting dalam keputusan Menteri Hukum dan HAM tersebut, yakni pembentukan Duta Integritas.

“Penentuan Duta Integritas merupakan upaya percepatan implementasi integritas pegawai dan integritas organisasi, dengan memanfaatkan peran pimpinan unit kerja sebagai role model”, ujar Pria Wibawa.

 

Pembentukan Duta Integritas ini, lanjutnya, juga dalam rangka menunjang tujuan Reformasi Birokrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia sebagaimana tertuang dalam Road Map Reformasi Birokrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun 2020-2024 yaitu birokrasi yang bersih, efektif dan berdaya saing dalam rangka mendorong Pembangunan nasional dan pelayanan publik. Pimpinan Tinggi Pratama dan Kepala Unit Pelaksana Teknis secara otomatis dipilih sebagai Duta Integritas yang memimpin dan memberikan arah kebijakan di unit kerjanya. 

 

Kepala Divisi Pemasyarakatan Bambang Haryannto mewakili Kepala Kantor Wilayah pada kesempatan ini menyampaikan terimakasih atas kerjasama tim Itjen atas penguatan pembangunan integritas yang diberikan. 

“Sebagaimana saat ini ada 8 (delapan) satuan kerja pada Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel yang berpredikat menuju WBK/WBBM”, kata Bambang.

 

Penyampaian materi juga dilanjutkan oleh narasumber diantaranya Ardiles Ricky Susilo selaku Auditor Madya dan Monica Ronauli S (Auditor Pertama). Ricky menambahkan bahwa duta integritas nantinya memiliki tugas seperti memberikan materi integritas, melaksanakan program/kegiatan pembangunan integritas, memetakan dan memitigasi risiko integritas yang bersifat strategis di lingkungan kerja, serta melaporkannya secara berkala setiap tahun.

“Duta Integritas juga diharapkan mampu menghasilkan inovasi yang meningkatkan implementasi integritas di satuan kerja nya”, tutupnya.

 

Turut hadir pada sosialisasi ini, para Pejabat Administrator Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, Kepala Unit Pelaksana Teknis se-Kota Palembang, dan Ka.UPT di lingkungan Kemenkumham Sumsel yang mengikuti secara virtual beserta jajarannya.

WhatsApp Image 2023 10 12 at 14.34.33WhatsApp Image 2023 10 12 at 14.34.33WhatsApp Image 2023 10 12 at 14.34.33WhatsApp Image 2023 10 12 at 14.34.33

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   +62896-4854-7707
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kemenkumhamsumsel@gmail.com

 

facebook kanwil kemenkumham sumsel   twitter kanwil kemenkumham sumsel   instagram kanwil kemenkumham sumsel   linked in kemenkumham   Youtube Kanwil Kemenkumham Sumsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   089648547707
PikPng.com email png 581646   kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamsumsel@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI