Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Sumsel Buka Legal Expo di Mall, Ini Layanan yang Bisa Dimanfaatkaan Masyarakat

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.39 260eb956

Palembang. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM kembali menggelar Expo Pelayanan Publik. Dalam rangkaian memeriahkan hari Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM ke -79, Legal Expo tahun ini digelar di Atrium Palembang Indah Mall, pada tanggal 2-4 Agustus 2024.

Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ika Ahyani Kurniawati dalam pembukaan acara, Jumat sore (2/8) menyampaikan, Hari Pengayoman Kemenkumham diperingati setiap tanggal 19 Agustus, dan Tahun 2024 ini mengusung tema ”Kementerian Hukum Dan HAM Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045”.

“Tema ini tentu menjadi landasan kami untuk selalu memberikan pelayanan terbaik, salah satunya diwujudkan dengan menghadirkan layanan on the spot di tempat umum agar lebih dekat dengan masyarakat”, jelas Ika mengawali sambutannya.

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.38 4537baae

Kadivyankumham menegaskan, banyak layanan yang dapat diperoleh masyarakat selama kegiatan. Untuk Pelayanan Hukum dan HAM, terdapat Layanan Administrasi Hukum Umum meliputi Pendaftaran Perseroan Perorangan, Kewarganegaraan dan Pewarganegaraan, Apostille, Kenotariatan. Sementara pada Layanan Kekayaan Intelektual, berupa pendaftaran/Informasi/Konsultasi mengenai merek, cipta, maupun jenis KI lainnya.

Tak hanya itu, pengunjung juga bisa memanfaatkan layanan Keimigrasian dari Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, yakni Konsultasi Keimigrasian dan layanan paspor. Untuk Pengajuan Paspor baru maupun penggantian paspor, disediakan kuota 79 orang pemohon per hari, dengan rincian kuota prioritas 29 orang dengan datang langsung / walk-in dan kuota 50 orang melalui aplikasi M-Paspor.

Masyarakat juga dapat mengunjungi Pameran khususnya dari Divisi Pemasyarakatan yang bertajuk ‘Bangga Memakai Hasil Karya Warga Binaan’. Selain itu, Legal Expo dimeriahkan booth produk-produk UMKM, Lomba Fashion Show Anak, Lomba Sang Juara, Lomba Karaoke, Lomba talent show competitons serta hiburan band lokal. Sementara dalam upaya meningkatkan pemahaman mengenai tugas dan fungai Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan, dilakukan dengan berbagai talkshow.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel Dr. Ilham Djaya mengajak seluruh masyarakat di wilayah Sumatera Selatan untuk tidak melewatkan kesempatan ini. Menurut Kakanwil, semua layanan itu sangat dekat dan bermanfaat untuk meningkatkan kualitas hidup maayarakat. Misalnya UMKM yang ingin memperluas usaha, hingga masyarakat yang membutuhkan perlindungan hukum dan HAM dalam aspek apapun.

Turut hadir pada pembukaan Legal Expo, jajaran Forkopimda dan Dinas terkait di lingkungan Pemprov Sumsel. Pj. Walikota yang diwakili Sahli Bidang Pemerintahan M. Sadruddin Hadjar dalam sambutannya berharap Expo ini dapat menjadi momentum untuk mewujudkan kondisi pembangunan hukum yang harus terus disosialisasikan.


“Semoga banyak yang semakin kenal lebih dalam dengan peran Kemenkumham, ini juga sebagai bukti nyata bahwa negara melalui Kemenkumham hadir ditengah masyarakat”, ujarnya.

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.38 5032161f

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.39 9f7ea174

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.39 6604cb7a

Gambar WhatsApp 2024 08 03 pukul 06.24.40 1c18129c

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   +62896-4854-7707
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humas.kemenkumhamsumsel@gmail.com

 

facebook kanwil kemenkumham sumsel   twitter kanwil kemenkumham sumsel   instagram kanwil kemenkumham sumsel   linked in kemenkumham   Youtube Kanwil Kemenkumham Sumsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SUMATERA SELATAN


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jend Sudirman Km. 3,5 Kec. Ilir Timur I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
PikPng.com phone icon png 604605   089648547707
PikPng.com email png 581646   kanwilsumsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kumhamsumsel@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI