Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ikuti Pembukaan Lomba Menembak Virtual Menkumham Cup

20211015 165711 

Palembang, Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Selatan mengikuti kegiatan Skill & Challenge (menembak virtual) Menkumham Cup Peringatan Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021. Kakanwil Sumsel (Indro Purwoko) didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (Siar Hasoloan Tamba), Kepala Divisi Pemasyarakatan (Dadi Mulyadi) dan Kepala Divisi Administrasi (Rifqi Adrian Kriswanto). Turut bergabung juga Unit Pelaksana Teknis Se-Sumatera Selatan. Jumat(15/10).

 

Menggunakan kaos tema Menkumham Cup 2021, dan telah melakukan registrasi ID Zoom. Kegiatan Skill & Challenge ini dilaksanakan secara hybrid, secara langsung dibuka oleh Menteri Hukum dan HAM (Yasonna H Laoly) dan di-relay melalui aplikasi zoom. Berpusat pada Lapangan Tembak Lapas Narkotika Kelas IIA Jakarta.

 

Dalam sambutannya, Menkumham Yasonna H Laoly, menyatakan bahwa kegiatan ini adalah rangkaian peringatan Hari Dharma Karya Dhika tahun 2021, selain menjadi ajang silaturahmi  kegiatan ini menjadi ajang uji kemampuan dan manfaat lebih yang dicapai adalah meningkatnya kemampuan dan keterampilan dalam menembak khususnya ASN pada jajaran Kementerian Hukum dan HAM.

Kegiatan berlanjut dengan exhibisi menembak bersama Menkumham.

(Humas Kanwil Sumsel)

 

20211015 165935

20211015 165845

20211015 16584520211015 165845

Cetak