Hadiri Peringatan HUT Bhayangkara ke-73, Sudirman Saksikan Peresmian "Gedung Promoter" Polda Sumsel

5

Palembang_Humas - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-73 Tahun 2019, Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Sumatera Selatan (Polda Sumsel) mengadakan upacara dan syukuran di Lapangan Mapolda Sumatera Selatan, Rabu (10/07). Acara yang diberi tema “Dengan Semangat Promoter Pengabdian Polri Untuk Masyarakat, Bangsa dan Negara” ini turut dihadiri oleh seluruh pimpinan tinggi pratama Forkopimda dan instansi vertikal se-Sumsel. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, Sudirman D. Hury, pun turut hadir guna memenuhi undangan dari Kapolda Sumatera Selatan, Irjen. Pol. Firli.

Upacara HUT Bhayangkara ke-73 ini dipimpin langsung oleh Gubernur Provinsi Sumatera Selatan, H. Herman Deru. Selaku Inspektur Upacara, Gubernur membacakan teks amanat Presiden RI, Joko Widodo. "Dalam amanatnya, Presiden mengucapkan terima kasih kepada Polri yang telah bekerja menjaga keamanan dan ketertiban nasional.

Polri dan TNI telah mengamankan seluruh perhelatan internasional yang diselenggarakan pemerintah, yaitu Asian Games 2018, Asian Para Games 2018, serta IMF-World Bank Annual Meeting 2018, Pilkada Serentak 2018 dan Pemilu 2019, sehingga terselenggara dengan aman, damai, dan demokratis. Serta Seluruh agenda kemasyarakatan juga dapat terselenggara dengan aman, mulai dari perayaan Natal 2018, Tahun Baru 2019, sampai dengan Ramadhan dan Idul Fitri 2019," kata Gubernur.

"Terakhir, Presiden Jokowi menyampaikan 5 (lima) Instruksi Langsung kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia yaitu tingkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Polri, kembangkan strategi proaktif dan humanis, tingkatkan kualitas pelayanan publik yang modern, tingkatkan profesionalisme dan transparansi, perkuat koordinasi dan kerja sama dengan TNI serta Kementerian/Lembaga dan masyarakat dalam memelihara keamanan dan ketertiban sosial," tutupnya. 

5

Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan Kapolda Sumsel, Irjen. Pol. Firli. Pada kesempatan itu, Kapolda mengucapkan terima kasih Kepada Gubernur Sumsel, Pangdam II/Sriwijaya, Ketua DPRD, Wakapolda, Kepala Dinas Instansi, dan seluruh masyarakat Sumatera Selatan yang telah memberikan andil besar sehingga Polda Sumsel dapat melaksanakan tugas dan kewajibannya sebagaimana yang diamanatkan untuk memelihara keamanan dan ketertiban nasional, menegakkan hukum, memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat.

Lebih lanjut, Firli menyampaikan ucapan maaf apabila pengabdian Polda Sumsel belum memberikan kepuasan yang luar biasa kepada rakyat Sumatera Selatan. "Polda Sumsel sadar bahwa masih banyak kekurangan, tapi kami akan berusaha untuk menjadi jauh lebih baik," ujarnya.

Ditemui usai acara, Sudirman selaku orang nomor satu di Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel juga mengucapkan selamat atas peringatan HUT Bhayangkara yang ke-73. Bersama para pimpinan tinggi dari Forkopimda dan instansi vertikal se-Sumsel, Sudirman juga turut menyaksikan peresmian Gedung Promoter yang namanya berasal dari akronim visi kepolisian yaitu "Profesional, Modern, dan Terpercaya". Gedung baru tersebut digabungkan dengan Gedung Assessment Center yang berfungsi sebagai pusat penilaian kompetensi di lingkungan Polda Sumsel. (Rilis/Foto/Editor: Krisna/Rido/Kasubag Humas Hamsir)

5

5

5

5

5

5

5

5

5

5

5

 5


Cetak   E-mail